Membiarkan balita bermain bersama dengan teman-teman seumurannya dengan pengawasan memang penting. Dengan bermain bersama, anak dapat belajar untuk berinteraksi, bersosialisasi, dan berbagi mainan dengan teman sebayanya.
Namun tahukah, tak hanya bermain bersama teman
saja, anak juga perlu untuk dibiarkan bermain sendiri di rumah. Sebab,
ada beragam manfaat bermain sendiri yang bisa diperoleh anak. Penasaran
apa saja manfaat anak bermain sendiri?
Anak dapat bersikap mandiri
Manfaat bermain sendiri salah satunya adalah
merangsang sikap kemandirian anak Ma. Dengan bermain sendiri, anak jadi tidak
terbiasa menggantungkan segala hal kepada orang lain.
Lebih percaya diri dan bahagia
Saat anak bermain sendiri, anak tentu dapat dengan
melakukan segala hal yang diinginkannya. Hal ini secara tidak langsung telah
mengajarkan anak bagaimana caranya untuk bersenang-senang ataupun mencari
hiburan yang menyenangkan bagi dirinya sendiri.
Anak juga cenderung dapat menjadi lebih percaya
diri dan bahagia lho Ma dengan terbiasa bermain sendiri
Meningkatkan imajinasi
Jangan merasa khawatir saat anak sedang main
sendiri sebab momen bermain sendiri dapat menjadi “ajang” anak mengembangkan
imajinasinya. Moms mungkin akan melihat anak menggerakan mainan robotnya
layaknya sedang terbang atau melihat anak sebegitu seriusnya memberi botol susu
kepada boneka.
Biarkan anak mengembangkan imajinasi saat bermain
sendiri karena imajinasi anak dapat meningkatkan kreativitas dan kemampuan
berpikirnya.
Menyelesaikan masalahnya sendiri
manfaat bermain sendiri yang dapat diperoleh anak
diantaranya merangsang rasa penasaranya, memahami otonomi, belajar berinsiatif
dan menyelesaikan masalahnya sendiri.
Memberikan ketenangan
Bermain sendiri dapat memuat anak lebih tenang
karena mereka cenderung bisa melakukan apa saja yang disukainya. Dengan
membiarkan anak bermain sendiri, moms juga telah mengajarkan anak untuk
mengenal dirinya lebih baik dan membiarkan anak untuk belajar tenang dengan
permainan yang dimilikinya.
Meski membawa berbagai macam manfaat, Mama harus
bisa membagi waktu dengan bijak kapan waktunya anak bermain sendiri dan
kapan waktu anak untuk bermain bersama teman-temannya. Sebab baik bermain
sendiri ataupun bermain bersama teman, keduanya membawa manfaat bagi
perkembangan anak.
Nutrisi tambahan yang diformulasi khusus untuk Ibu hamil dan Ibu menyusui. Sudah mendapatkan banyak testimoni baik karena sangat terbukti membantu meningkatkan produksi ASI dan menjadi Booster ASI alami
Tidak ada komentar:
Posting Komentar