Senin, 22 Juni 2020

Tips Mengatasi Saluran ASI yang Tersumbat

Memang akan terasa sakit ketika menyusui di payudara yang saluran ASI-nya tersumbat, tapi sering menyusui penting untuk mengosongkan payudara, yang akan membuat merasa lebih nyaman serta mengurangi peradangan.

Setelah kelenjar ASI tidak lagi tersumbat, area payudara biasanya masih berwarna kemerahan atau terasa lembek selama sekitar satu minggu, tapi benjolan keras akan hilang dan menyusui tidak lagi terlalu sakit. Berikut beberapa tips yang bisa membantu mom:

·         Mulai menyusui pada payudara yang sakit

Susui bayi pada payudara yang kelenjar ASI-nya tersumbat lebih dulu, karena bayi menghisap dengan kuat di awal menyusu dan ini bisa membantu melancarkan kelenjar yang tersumbat. Bila bayi tidak ingin menyusu, perah ASI dengan pompa ASI.

·         Pijat

Para ahli menganjurkan untuk sering memijat area payudara bengkak yang sakit. Mulailah pada luar payudara menuju puting. Kompres hangat sebelum menyusui bisa membantu membuka kelenjar dan meredakan sakit serta bengkak.

·         Variasikan posisi menyusui

Banyak wanita menggunakan trik memposisikan bayi pada payudara dengan dagu menyentuh area yang sakit, dan lalu bayi mulai melakukan pelekatan dan menyusu. Dengan cara ini bayi langsung menghisap kelenjar yang tersumbat.

·         Istirahat

Ini kadang sulit dilakukan karena moms punya bayi yang harus dijaga setiap saat, apalagi kalau ada kakaknya yang lebih tua. Tapi istirahat itu jadi hal paling penting yang bisa moms lakukan saat mengalami payudara bengkak karena saluran ASI tersumbat. Agar lebih mudah, moms bisa istirahat bersama bayi di kamar yang sama. Bila memungkinkan, minta seseorang membantu beberapa jam sehari agar moms bisa beristirahat.

·         Makan dengan baik dan minum air putih

Berfokuslah mengonsumsi makanan bernutrisi untuk meningkatkan sistem kekebalan, dan minum banyak cairan agar terhindar dari dehidrasi.

·         Kompres panas dan dingin

Beberapa ibu mengandalkan kompres dingin sedang lainnya lebih memilih kompres hangat untuk meredakan rasa sakit dan tidak nyaman. Moms bisa mencoba keduanya dan lihat mana yang membuat merasa lebih baik.

Kadang aliran ASI pada area yang sakit lebih lambat dari biasanya, dan bisa membuat bayi rewel saat menyusu. Tapi bayi tidak akan merasakan sakit kok ketika menyusu pada payudara bengkak yang tersumbat.

SUSU ALMOND BUBUK NEWDRINKING

Nutrisi tambahan yang diformulasi khusus untuk Ibu hamil dan Ibu menyusui. Sudah mendapatkan banyak testimoni baik karena sangat terbukti membantu meningkatkan produksi ASI dan menjadi Booster ASI alami

PESAN VIA WHATSAPP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar