Kamis, 02 April 2020

Apakah Ibu Yang Terinfeksi Virus Corona Bolehkah Tetap Menyusui?


Salah satu kekhawatiran yang bisa terjadi di tengah pandemic virus corona atau Covid-19 adalah ketika menginfeksi ibu menyusui. Pastinya ada pertanyaan bolehkah ibu yang terinfeksi corona menyusui?



Menurut konselor laktasi dr.Hikmah Kurniasari MKM, CIMI, rekomendasi WHO menyampaikan bahwa ibu dengan Covid-19 dapat menyusui bayinya 'jika mereka menginginkannya' dengan catatan berikut:

a.    Menjaga higiene saluran pernapasan dengan menggunakan masker (masker yang dianjurkan)
b.    Kemudian, mencuci tangan sebelum dan sesudah menyentuh bayi. Lalu, membersihkan dan melakukan desinfeksi pada barang-barang yang disentuh
c.    Jika ibu tidak cukup kuat untuk menyusui bayinya, ibu didukung untuk memerah ASI dan ada yang memberikan ASIP-nya. Atau dengan donor ASI yang aman.
d.    Rekomendasi IDAI menyampaikan ibu dengan Covid-19 sebaiknya mempertimbangkan dengan bijak untuk memerah ASI dan diberikan dukungan dari orang lain untuk memberikan ASIP-nya kepada bayinya
e.    Kebersihan peralatan untuk memberikan ASIP juga perlu diperhatikan ya, moms. Juga dukungan perlu diberikan kepada ibu dan keluarga supaya tetap semangat dan fokus menyusui si kecil ketika terinfeksi corona.

Bayi juga perlu diobservasi, apabila ada keluhan segera ke pelayanan kesehatan. Bila demam lebih dari 38 Celsius lalu mengalami gangguan saluran napas seperti batuk atau pilek, segera cek ke dokter, moms.

Nah, Academy Breastfeeding Medicine mengatakan walau ada studi terbatas pada ibu dengan Covid-19  dan corona virus lainnya yaitu SARS-CoV, virus itu tidak terdeteksi di ASI. "Namun, tetap belum diketahui apakah ibu dengan Covid-19 dapat mentransmisi virus ke ASI-nya, Dalam hal ini lebih baik ibu berkonsultasi dengan dokter atau konselor yang kompeten. Sehingga, bisa didapat solusi terbaik untuk ibu, si kecil, dan keluarga." ujar dr.Hikmah Kurniasari MKM, CIMI, rekomendasi WHO



Selalu jaga kesehatan ya mom, dengan cara mengkonsumsi makanan dan minuman yang sehat seperti kang almond dan susu almond by NEW DRINKING. Kandungan nutrisi dalam almond baik untuk kesehatan ibu menyusui. Yuk mulai sekarang konsumsi susu dan kacang almond.

Nutrisi tambahan yang diformulasi khusus untuk Ibu hamil dan Ibu menyusui. Sudah mendapatkan banyak testimoni baik karena sangat terbukti membantu meningkatkan produksi ASI dan menjadi Booster ASI alami
 PESAN VIA WHATSAPP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar