Sebagai calon ibu perlu belajar mengatur waktu
dengan tepat, serta mempersiapkan mental dan emosi untuk menyambut seorang
anggota keluarga baru. Demikian juga dengan perubahan fisik yang sangat
mencolok, ada beberapa hal yang mau tidak mau berubah dengan sendirinya
sehingga mengharuskan kita menyesuaikan semuanya, termasuk cara berpakaian.
Simpan dahulu baju-baju kesayangan di lemari
terpisah, lalu beralih sejenak selama 9 bulan atau lebih pada baju hamil. Jika
ini kehamilan pertama, tentunya kita akan banyak berpikir baju hamil apa saja
yang perlu dibeli, bagaimana model baju hamil yang pas untuk segala suasana,
dan sebagainya.
Ada beberapa tips supaya kita bisa mendapatkan baju hamil
yang tepat, yang pasti diperlukan dan tidak membuat pengeluaran bulanan kita
membengkak.
Belilah saat baju tidak muat
Jika kita berencana untuk memiliki baju hamil, belilah
saat baju-baju lama sudah tidak muat lagi. Hal ini untuk menghindari
kemungkinan bahwa baju hamil yang telah dibeli tidak terpakai. Karena wanita
hamil akan memerlukan baju khusus saat kehamilan menginjak usia 3 atau 4 bulan.
Pilih ukuran yang pas
Meskipun wanita hamil perlu memilih baju hamil yang bentuknya
lebih besar dari biasanya. Namun ukuran baju hamil tidak jauh dari ukuran
normal kita sebelum hamil, karena hanya area perut yang akan diperbesar
desainnya.
Sirkulasi udara
Ibu hamil akan sering merasakan masalah keringat berlebih.
Pilihlah baju hamil dengan bahan kain yang mudah menyerap keringat dan
memungkinkan sirkulasi udara berjalan lancar.
Baju berlapis-lapis
Karena perubahan hormon dan pengaruhnya pada ukuran badan
yang tidak dapat diprediksi akan seberapa besar, pakaian dengan model
lapis-lapis akan membantu kita mengatasi pertambahan ukuran badan tersebut.
Bahan melar
Baik baju hamil maupun celana hamil, hendaknya berbahan
melar karena dapat mengikuti bentuk tubuh yang terus berubah.
Setelah melahirkan
Jangan terburu-buru menyimpan baju hamil di gudang setelah
melahirkan.
Baju hamil tersebut masih dapat digunakan sampai 2 hingga
3 bulan setelah melahirkan,mengingat ukuran tubuh kita belum kembali normal dan
kadang masih tampak seperti sedang mengandung. Setelah 4 bulan, kita bisa
terbebas dari baju hamil dan kembali mengenakan pakaian lama.
Nutrisi tambahan yang diformulasi khusus untuk Ibu hamil dan Ibu menyusui. Sudah mendapatkan banyak testimoni baik karena sangat terbukti membantu meningkatkan produksi ASI dan menjadi Booster ASI alami
Tidak ada komentar:
Posting Komentar