Selasa, 11 Februari 2020

Makanan dan minuman yang harus momy hindari untuk mencegah anemia


Stres saat sedang hamil dapat memicu berbagai hal yang mempengaruhi kehamilan itu sendiri. Yang paling mudah terpengaruh adalah penurunan jumlah hemoglobin atau sel darah merah di dalam darah. Apabila bumil sering mengalami anemia, maka janin akan kekurangan asupan oksigen, dan hal ini dapat berbahaya bagi kondisi janin, karena rawan menyebabkan keguguran. Selain disebabkan oleh stres, anemia juga disebabkan oleh beberapa makanan dan minuman yang biasa momy konsumsi sehari-hari. Beberapa makanan dan minuman penyebab anemia berikut ini:
Ø Kopi
Apabila momy sedang hamil, disarankan menghindari kopi. Minuman istimewa yang lezat disajikan hangat maupun dingin ini dapat menyerap zat besi di dalam tubuh, sehingga memicu anemia.
Ø Teh
Teh sama halnya seperti kopi, apabila dibandingkan dengan kopi, teh memang lebih aman dikonsumsi bumil. Jika memang momy penikmat teh, disarankan untuk menambahkan susu ke dalam minuman teh, dan menghindari teh kental.
Ø Tahu
Kedelai merupakan bahan makanan yang kaya akan zat besi, tetapi saat difermentasikan dan diolah menjadi tahu, justru ia menurunkan jumlah zat besi di dalam darah. Dituding, phytic acid yang terkandung di dalam tahulah yang mempengaruhi jumlah zat besi.
Ø Gula
Saat sedang hamil disarankan tidak makan atau minum yang terlalu manis-manis. Makanan manis justru akan menurunkan kandungan zat besi di dalam tubuh.
Ø Soft drinks
Menyegarkan tenggorokan sesaat, soft drink tetap menjadi minuman yang sebaiknya tidak dikonsumsi ibu hamil. Rendah kandungan nutrisi, soft drink yang kaya akan gula ini juga mengandung asam yang dapat menurunkan jumlah zat besi di dalam tubuh.
Ø Jerohan
Momy mungkin berpikir bahwa jerohan, seperti hati dapat meningkatkan jumlah zat besi di dalam tubuh. Tetapi hal ini justru tidak benar. Jerohan ini selain tinggi kolesterol, ia juga malah menurunkan kandungan zat besi di dalam tubuh.
Yuk bumil, lebih cermat memilih makanan untuk kesehatan momy dan janin. Dan yang terpenting, berolahraga ringan untuk meringankan stres agar si janin lebih sehat ya.
Nutrisi tambahan yang diformulasi khusus untuk Ibu hamil dan Ibu menyusui. Sudah mendapatkan banyak testimoni baik karena sangat terbukti membantu meningkatkan produksi ASI dan menjadi Booster ASI alami


 PESAN VIA WHATSAPP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar