Jumat, 10 April 2020

Tips supaya anak mau pakai masker


Di tengah mewabhnya virus corona seperti sekarang, memakai masker adalah keharusan pada kondisi tertentu. Misalnya saat sedang sakit atau berada di tempat ramai seperti bandara dan rumah sakit. Anjuran ini tidak hanya berlaku bagi orang dewasa, tapi juga anak-anak.

Meski demikian, tidak mudah memakaikan masker pada anak-anak. Mereka seringkali menolak dipakaikan masker atau mencopotnya setelah terpasang. Mungkin mereka merasa gerah, sulit bernapas, dan merasa tidak nyaman.
Namun banyak anak merasa tidak betah dipakaikan sesuatu di kepala atau wajah mereka, termasuk masker. Bagaimana, ya, tips supaya anak mau pakai masker?
Tips ini tampaknya lebih cocok untuk anak-anak yang sudah mengerti jika diajak bicara.
1.  Jelaskan perlunya memakai masker dengan bahasa sederhana dan sesuai pemahaman anak.
2.  Gunakan ilustrasi konkret atau praktikkan cara penyebaran dan penularan virus. Misalnya dengan membubuhkan bedak pada kedua tangan. Sentuh beberapa benda, misalnya gagang pintu, permukaan meja, wajah, dan tangan hingga meninggalkan bekas putih. Bekas putih yang terpegang oleh orang lain adalah contoh penularan virus.
3.  Hindari menakut-nakuti dan mengancam anak. Dukungan dan pendekatan positif dapat membantu anak memahami pentingnya mencuci tangan dan mengenakan masker saat sakit
4.  Tunjukkan empati dan terima perasaannya. “Tidak nyaman, ya, Nak? Mom kipasi sebentar, ya. Lama-lama terbiasa, kok.”


Semoga tips supaya anak mau pakai masker di atas bisa membantu Moms, ya. Ada trik yang ingin Moms tambahkan?

Nutrisi tambahan yang diformulasi khusus untuk Ibu hamil dan Ibu menyusui. Sudah mendapatkan banyak testimoni baik karena sangat terbukti membantu meningkatkan produksi ASI dan menjadi Booster ASI alami
 PESAN VIA WHATSAPP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar