Tahukah bahwa
bayi juga bisa mengalami bau mulut? Meskipun jarang terjadi dan bersifat
sementara, tentunya bau mulut bayi terkadang cukup menganggu. Nah, apa sih momy
yang menjadi penyebab bau mulut bayi?
1. Kebersihan
Mulut yang Buruk
Kebersihan
mulut yang buruk, terutama pada bayi yang sudah makan makanan padat,
menyebabkan sisa partikel makanan tetap berada di mulut, sela-sela gigi, gusi,
atau di permukaan lidah. Ini membuat bakteri mudah berkembang biak dan
menyebabkan bau mulut.
2. Mulut Kering
Mulut
kering juga bisa menyebabkan mulut bayi berbau tidak sedap. Beberapa bayi yang
tidur dengan mulut terbuka secara alami atau karena batuk, hidung tersumbat,
dan pilek memungkinkan lebih banyak bakteri tumbuh di dalam mulut dan
menyebabkan bau mulut bayi.
3. Benda
Asing
Jika
bayi memasukkan benda asing kecil ke dalam hidung dan mulut mereka (kacang, mainan
kecil, dan lain-lain) dan momy tidak mengetahuinya, maka itu bisa menyebabkan
nafas bayi tidak sedap atau menyebabkan bau mulut akibat bakteri yang menempel
dalam benda asing tersebut.
4. Gastroesophageal
Reflux Disease (GERD)
GERD
atau penyakit asam lambung sering kali juga bisa menjadi penyebab bau mulut
bayi. Namun, dikutip dari laman Baby Med, jika bau tidak sedap dari mulut bayi
disebabkan oleh GERD biasanya muncul gejala lain yang menyertai seperti sering
muntah atau sakit perut.
5. Kondisi
atau Penyakit Tertentu
Menurut
Baby Center, sesuatu seperti infeksi sinus, radang amandel, atau bahkan alergi
musiman bisa menyebabkan bau mulut bayi. Di mana kondisi ini memerlukan
penanganan medis sehingga perlu segera dikonsultasikan dengan dokter.
Bau mulut bayi bisa berasal dari satu sumber atau
kombinasi penyebab di atas. Luangkan waktu untuk mengamati Si Kecil dan temukan
penyebab yang mendasarinya sehingga momy bisa mulai mengatasinya.
Nutrisi tambahan yang diformulasi khusus untuk Ibu hamil dan Ibu menyusui. Sudah mendapatkan banyak testimoni baik karena sangat terbukti membantu meningkatkan produksi ASI dan menjadi Booster ASI alami
Tidak ada komentar:
Posting Komentar