Kamis, 23 April 2020

Dads Wajib Tahu Cara Mendampingi Ibu Hamil !



Perubahan yang terjadi pada ibu hamil mungkin akan membuat ibu hamil merasa cemas menghadapi perubahan fisik dan psikis selama hamil. Karena itu, orang-orang di sekitarnya perlu menjaga dan mendampingi ibu hamil dengan baik agar kecemasan itu bisa dilalui.
Berikut adalah cara-cara untuk mendampingi ibu hamil

-      Tunjukkan Lebih Banyak Cinta
Dimasa ini, ibu hamil  membutuhkan lebih banyak cinta dan perhatian dari suaminya. Cinta dan perhatian bahkan dalam bentuk terkecil, akan membuatnya merasa nyaman dan aman.

-        Memberikan Suasana yang Nyaman
Ibu hamil merasa sangat tidak nyaman karena perubahan tubuh dan fluktuasi hormon yang dialaminya. Dan sudah menjadi tugas sang suami untuk selalu memberikan suasana yang nyaman.

-        Menjaga Kesehatan Ibu
Kesehatan ibu hamil dan bayinya adalah prioritas utama. Suami harus selalu memperhatikan makanan, vitamin, nutrisi, dan menemaninya ke dokter setiap bulan.
Jika suami perokok, pastikan istri yang hamil tidak menghirup asap rokok. Juga, selalu ikuti kebiasaan makan yang dalam Islam.

-        Membantu Melakukan Pekerjaan Rumah
Selama kehamilan, perempuan membutuhkan banyak istirahat. Karenanya, suami bisa membantu ibu hamil melakukan pekerjaan rumah agar tidak membuatnya lelah.

-        Membangun Komunikasi yang Intens
Berkomunikasi tentang kehamilan merupakan cara untuk menunjukkan cinta suami. Misalnya saat membahas nama calon bayi, pendidikan anak di masa depan, kebutuhan dasar bayi, dan juga harapan orang tua akan bayi tersebut.

-        Mendengarkan Perasaan Ibu
Ketika seorang ibu hamil memberi tahu suaminya tentang perasaan seperti sakit kepala mendadak, nyeri pinggul, kehilangan nafsu makan, dan hal-hal semacam itu , pastikan untuk tidak pernah mengabaikannya.

-        Hindari Pertengkaran
Lebih baik menghindari apapun yang memicu pertengkaran dan kemarahan ibu hamil, sebab ini akan memengaruhi kesehatan mentalnya saat sedang hamil.


Itulah cara mendampingi ibu hamil, semoga bisa diterapkan oleh Dads! Selalu ingatkan momy untuk minum susu almond by NEW DRINKING ya, dads. Karena kandungan almond sangat baik untuk kesehatan ibu hamil dan janin.

Nutrisi tambahan yang diformulasi khusus untuk Ibu hamil dan Ibu menyusui. Sudah mendapatkan banyak testimoni baik karena sangat terbukti membantu meningkatkan produksi ASI dan menjadi Booster ASI alami

 PESAN VIA WHATSAPP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar