Jumat, 03 Juli 2020

Tips Supaya Tetap Semangat dan Antusias Belajar di Rumah

Melakukan berbagai aktivitas yang berpusat di rumah saja tampaknya telah menjadi kelaziman baru, paling tidak sepanjang tahun ke depan. Tak terkecuali anak-anak, yang masih akan belajar di rumah saja, hingga akhir 2020. Kebosanan tentu saja bisa melanda siapa saja, tak terkecuali anak-anak. Oleh karena itu, orangtua perlu merancang aktivitas yang bisa memancing semangat dan antusiasme anak selama belajar di rumah saja.

Saat mengawali rutinitas belajar di rumah, baik siswa maupun para orangtua tentu mengalami kesulitan mengubah ritme harian. Namun dengan pengalaman sudah 3 bulan berjalan belajar di rumah, para orangtua tentu sudah memiliki pengalaman cukup. Buatlah sesi belajar di rumah menyenangkan. Ini tipsnya:

Kondisikan suasana

Buatlah pengaturan ruangan belajar agar tidak monoton, namun tetap rapi. Siapkan jadwal pelajaran harian, termasuk bel tMoms dimulai dan diakhirinya jam belajar. Saat waktu istirahat, isilah dengan games yang membuat anak bangkit dari kursi belajar dan bergerak riang.

Buat video

Selama sesi belajar, Moms bisa merekamnya dalam bentuk video singkat, lalu kirimkan kepada guru wali kelas. Moms juga bisa mengajak para orangtua siswa untuk berbagi video belajar masing-masing siswa di grup kelas, agar keseruan belajar di rumah bisa saling ditularkan.

Sediakan jajanan khas sekolah

Saat bersekolah, anak-anak biasanya akan dilarang jajan sembarang. Nah, mumpung di rumah, Moms bisa mengajak anak-anak memasak makanan jajajan yang biasa ditawarkan di lingkungan sekolah, dengan resep yang sehat tentu saja. Ada cilok, sempol ayam, siomay, bakso ojek, permen gulali dan lain sebagainya. Moms bisa membuat miniatur kantin di ruang makan, layaknya kantin di sekolah agar suasana menjadi menyenangkan.

Olahraga daring

Berolahraga bersama via Daring. Jika para orang tua bisa melakukan aktivitas bersama banyak orang melalui zoom, kenapa anak-anak tidak? Agar anak tetap aktif secara fisik, pelajaran olahraga tentu harus tetap dilakukan dong, meski di rumah saja. Caranya bisa memanfaatkan teknologi meeting online. Misalnya senam bersama dengan iringan musik, yang dipimpin guru atau salah satu wali siswa. Tinggal ditentukan hari dan jamnya. Jangan lupa minta anak-anak untuk tetap memakai pakaian olahraganya. Pasti seru dan menyenangkan.

Tetep aktif bergerak

Terlalu lama berdiam diri di rumah, justru akan membuat imun rentan. Untuk itu anak-anak harus tetap aktif bergerak. Moms bisa memberikan mereka pilihan lain untuk olahraga seperti skipping, senam bersama, cardio ringan, atau lempar bola. Anak dapat tetap melatih fisik sembari bergembira dan bermain-main.

SUSU ALMOND BUBUK NEWDRINKING

Nutrisi tambahan yang diformulasi khusus untuk Ibu hamil dan Ibu menyusui. Sudah mendapatkan banyak testimoni baik karena sangat terbukti membantu meningkatkan produksi ASI dan menjadi Booster ASI alami

PESAN VIA WHATSAPP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar